AUDIENSI STTA KE PEMERINTAH KABUPATEN SLEMAN
- Humas STTA
- /
- August 21, 2018 14:34
Dalam rangka meningkatkan sinergi dan menjalin silahturahmi dengan intansi-instansi daerah, Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto (STTA) melakukan audiensi ke Pemerintah Kabupaten Sleman. Selasa, 21 Agustus 2018, rombongan dipimpin oleh Ketua STTA, Marsda TNI (Purn) ) Dr., Ir., Drs., T. Ken Darmastono, M.Sc, didampingi oleh Wakil Ketua I, Dedet Hermawan S.T.,M.T., dan Kabag Humas, Catur Sudarmadi, S.E. Rombongan diterima dalam suasana penuh keakraban oleh Bupati Sleman Drs. H. Sri Purnomo, M.SI didampingi oleh Dra. Indaryanti, M.Pd., selaku Kepala Subbidang Pendidikan Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga, Dra. Sri Wantini M.Pd., selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Suyono,S.H.,M.Hum., selaku Asisten Bidang Ekonomi Dan Pembangunan.
Dalam kunjungannya selain untuk silahturahmi, Ketua STTA juga mengenalkan keberadaan STTA , yang memiliki lima Departemen setingkat S1 dan satu Departemen Aeronautika setingkat D III. Lima Departemen dimaksud masing-masing : Departemen Teknik Penerbangan (Dirgantara), Teknik Mesin, Teknik Elektronika, Teknik Industri, dan Informatika. Ketua berharap, antara STTA dan Pemerintah Kabupaten Sleman dapat melakukan kerjasama pendidikan untuk meningkatkatan SDM kedua instansi.
Wilayah Sleman sudah tidak asing lagi bagi STTA karena sebelumnya mahasiswa STTA juga pernah melakukan kegiatan pengabdian di UKM meubel bambu Cebongan sebagai syarat kerja praktek dan tugas akhir. Bupati serta Bappeda Sleman juga menyambut baik dan bersedia memfasilitasi penelitian, baik dosen maupun mahasiswa STTA yang akan dilakukan di wilayah Sleman.