PENANDATANGANAN PENJANJIAN KERJASAMA STTA DENGAN LANUD ADISUTJIPTO
- Humas STTA
- /
- September 10, 2018 09:26
Sebagai dua intansi yang berada di bawah naungan TNI Angkatan Udara Indonesia, Pangkalan Udara TNI (Lanud) Adisutjipto mendukung penuh kegiatan pendidikan di Sekolah Tinggi teknologi Adisutjitpto (STTA) Yogyakarta. Untuk merealisasikan dukungan penuh tersebut maka dibuatlah Perjanjian Kerjasama antara STTA dengan Lanud Adisutjipto. Penandatanganan perjanjian tersebut dilangsungkan pada hari Jumat, 7 September 2018, bertempat di Ruang Adisutjipto STTA, Yogyakarta.
Penandatangan Perjanjian Kerjasama antara STTA dan Lanud Adisutjipto dilakukan oleh Ketua STTA, Marsda TNI (Purn) Dr. Ir. Drs. T. Ken Darmastono, M.Sc. dan Komandan Pangkalan Udara (Danlanud), Marsma TNI Ir. Tedi Rizalhadi S., S.T., M.T., yang dihadiri juga oleh para petinggi dari kedua instansi tersebut. Secara garis besar, isi kesepakatannya adalah dukungan kedua belah pihak untuk memajukan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Lanud Adisutjipto bersedia menyediakan tempat praktek bagi mahasiswa STTA, dan juga menyediakan Sumber Daya Manusia (SDM) pendukungnya. Diharapkan dengan adanya perjanjian kerjasama ini, baik STTA dan Lanud Adisutjipto dapat bersinergi guna memajukan pendidikan, khususnya pendidikan teknologi kedirgantaraan.