STTA RAIH 4 MEDALI TAEKWONDO…

STTA RAIH 4 MEDALI TAEKWONDO INSTIPER CHAMPIONSHIP


Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto (STTA) yang memiliki beberapa jenis Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) selalu memotivasi mahasiswanya untuk dapat berprestasi, baik dalam bidang akademik maupun kegiatan UKM yang diikutinya. Kali ini, mahasiswa STTA berhasil mengukir prestasi melalui Tim UKM Taekwondo dengan mengikuti ajang Taekwondo Instiper Championship yang digelar pada 12-13 Januari 2019 lalu, di Graha Instiper Yogyakarta. Kejuaraan Taekwondo ini diikuti oleh sekitar 500 atlet terdiri dari pelajar, mahasiswa dan umum se-Jawa (DIY, Jateng, Jatim, Jabar DKI Jakarta). Selama kejuaraan berlangsung dipimpin oleh 29 orang wasit.

Mahasiswa STTA berhasil mempersembahkan empat medali. Dua medali perak dipersembahkan oleh Muhammad Irhamil Huda mahasiswa Teknik Industri pada cabang  kyorugi dan Arga Kahfial Maspa mahasiswa Teknik Dirgantara pada cabang poomsae, sedangkan dua medali perunggu dipersembahkan oleh Sahrul mahasiswa Teknik Informatika  dan Arga Kahfial Maspa mahasiswa Teknik Dirgantara, keduanya dari cabang kyorugi. Kejuaraan taekwondo ini mempertandingkan kategori pra kadet, kadet, junior, senior, dan demonstrasi antar dojang.

Harapannya dengan seringnya mahasiswa STTA mengikuti event kejuaraan seperti ini, selain untuk menambah pengalaman juga mengasah kemampuan dan keterampilan, sehingga nantinya bisa lebih berprestasi lagi di kejuaraan tingkat lokal maupun nasional.