PROPOSAL PKM STTA LOLOS SELEKSI PENDANAAN DIKTI
- Humas STTA
- /
- March 26, 2019 16:19
Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto (STTA) kembali meraih prestasi yang membanggakan dengan lolosnya proposal Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) untuk pendanaan DIKTI Tahun 2019. Hasil ini disampaikan DITJEN Belmawa DIKTI melalui surat edaran tertanggal 20 Maret 2019. Proposal PKM yang lolos tersebut adalah PKM dalam bidang Penelitian Eksata (PKM-PE) dengan judul “Bioavtur Berbasis Alga Hijau Chrolla Pyreinoidosa Menuju Indonesia Eco-Energy Pada Pesawat Terbang” yang ditulis oleh Nurul Anwar, Tsamara Atsil Fadilah keduanya mahasiswa Teknik Dirgantara angkatan 2016 dan Adi Yuda Sabil P mahasiswa Teknik Industri angkatan 2018 dengan dosen pendamping Sri Mulyani, S.T., M.Eng,.
Rindu Alriavindra Funny, S.Pd.,M.Sc selaku Kepala Bagian Kemahasiswaan juga menyampaikan bahwa segenap civitas STTA merasa bangga dengan lolosnya proposal PKM ini, dan berharap kepada mahasiswa yang berhasil lolos proposalnya dibiayai oleh DIKTI, juga dapat lolos ke Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS). Selanjutnya yang belum diterima proposalnya jangan patah semangat, teruslah kreatif dan berinovasi. Mudah-mudahan kedepannya akan lebih banyak lagi proposal yang lolos untuk didanai oleh DIKTI.
Seluruh proposal yang lolos mendapatkan dana DIKTI akan diseleksi kembali melalui tahapan monitoring dan evaluasi (MONEV) mendatang untuk diikutkan pada ajang Pekan Ilmiah Nasional (PIMNAS). Harapannya proposal mahasiswa STTA ini juga berhasil untuk lolos seleksi PIMNAS.