Program Lulus Tepat…

Program Lulus Tepat Waktu di Teknik Elektro



Pendidikan di Prodi Teknik Elektro saat ini telah menerapkan program lulus tepat waktu, yaitu hanya dalam waktu 4 tahun atau 8 semester dapat mencapai gelar Sarjana Teknik (ST). Pendidikan di Prodi Teknik Elektro ini menggunakan Kurikulum Teknik Elektro 2019 yang mempunyai ketentuan:

  • syarat minimal kelulusan 144 SKS
  • pengambilan SKS standar setiap semester adalah 21 SKS (masih bisa diambil bagi yang mempunyai IP di bawah 3,00)
  • pengambilan SKS maksimal dapat menjadi 24 SKS bagi mahasiswa dengan IP di atas 3,00 sehingga dapat mempercepat kelulusan.
  • pengambilan SKS standar di semester 7 tinggal 12 SKS sehingga memberi kesempatan mahasiswa untuk mengambil skripsi lebih awal
  • semester 8 hanya tinggal SKS untuk Skripsi.

Untuk dapat mencapai hal tersebut, mahasiswa dapat mengikuti beberapa hal berikut.

1. Petunjuk Dosen Pengampu Akademik (DPA)

  • Pengisian KRS akan dibimbing dalam hal pemilihan mata kuliah wajib dan pilihan untuk mendapatkan nilai yang baik dan memuaskan.
    Pengambilan KRS mata kuliah di Teknik Elektro telah diatur oleh sistem, dan sangat kecil peluang bagi mahasiswa untuk melakukan kesalahan dalam pengambilan mata kuliah. Namun demikian, para mahasiswa diharapkan tetap berkonsultasi pada DPA dalam pengisian KRS.
  • DPA akan memberi bimbingan pola belajar agar dapat memanfatkan waktu selama 4 tahun.
  • DPA akan mengarahkan dalam pengambilan dan pembuatan Skripsi beserta saran pemilihan dosen pembimbing Skripsi.

2. Dapatkan jawaban tugas dan soal ujian dari kakak kelas

Materi kuliah disusun mengikuti kurikulum yang ada. Tipe tugas dan soal ujian pada hakekatnya akan sama dari tahun ke tahun. Untuk itu, usahakan:

  • mendapatkan contoh jawaban tugas dan ujian (UTS dan UAS) tahun lalu dari kakak kelas, sehingga akan mendapat gambaran tugas atau soal ujian yang akan diberikan.
  • Tidak menutup kemungkinan beberapa tugas atau soal ujian tahun ini akan sama persis dengan tahun kemarin.

Mendapat nilai baik di semua mata kuliah akan menambah jatah SKS mata kuliah di semester berikutnya sehingga dapat mempercepat kelulusan.

3. Ikuti remidi jika nilai mata kuliah kurang memuaskan.
Setelah mendapat nilai akhir dari suatu mata kuliah, jika nilai kurang memuaskan, segera ikuti remidi. Jangan menunda perbaikan dengan mengambil kembali (mengulang) mata kuliah tersebut di tahun depan. Mengulang suatu mata kuliah di tahun depan belum tentu dapat dilakukan karena jadwal mata kuliah tersebut dapat bertabrakan dengan mata kuliah lain. Remidi hanya dapat dilakukan atas mata kuliah yang diambil di semester berjalan. Jadwal remidi mengikuti kalender akademik, sementara tanggal proses remidi akan diumumkan Biro Akademik.

4. Persiapkan Kerja Praktek sedini mungkin.
Bagi mahasiswa ingin mengetahui instansi tujuan Kerja Praktek dapat melihat di
Daftar Instansi Kerja Alumni dan Kerja Praktek Mahasiswa Teknik Elektro.
Usahakan untuk:

  • mendapat informasi mengenai instansi tersebut dengan menanyakan pengalaman Kerja Praktek kepada kakak kelas
  • tentukan instansi Kerja Praktek seawal mungkin dan segera ajukan surat permohonan jauh sebelum pelaksanaan Kerja Praktek karena tidak menutup kemungkinan terdapat antrian peserta Kerja Praktek di instansi tersebut.
  • Surat permohonan Kerja Praktek dari kampus pada hakekatnya hanya memastikan ketersediaan kesempatan Kerja Praktek di instansi tersebut. Sebelum itu, mahasiswa disarankan untuk menanyakan ketersediaan kesempatan Kerja Praktek di suatu instansi melalui bagian Humas atau melalui alumni/kakak kelas yang bekerja atau pernah kerja praktek di instansi tersebut.
  • pengajuan surat permohonan Kerja Praktek tidak perlu melakukan KRS Kerja Praktek. Lihat syarat pengajuan di Panduan Pelaksanaan Kerja Praktek Teknik Elektro.

5. Persiapkan Skripsi sedini mungkin dengan cara mencari materi skripsi dari:

  • beberapa literatur
  • meneruskan Karya Penelitian Mahasiswa Teknik Elektro yang sudah ada
  • meminta tema skripsi dari dosen
  • ikuti klinik Skripsi dalam program PreThesis BootCamp jika belum mantap dalam penentuan judul skripsi.
  • materi skripsi dapat dikerjakan meskipun belum KRS Tugas Akhir, dalam hal ini mahasiswa dapat melakukan bimbingan skripsi kepada dosen secara informal.
  • setelah mendapat dosen pembimbing skripsi, bimbingan skripsi dapat terus dilakukan meskipun mahasiswa belum membayar SPP variabel Tugas Akhir.
  • ikuti dosen pembimbing Skripsi dalam hal materi dan penulisan skripsi termasuk persiapan untuk ujian Skripsi.
  • lihat juga contoh artikel ilmiah resume skripsi di Jurnal. Artikel resume skripsi yang diterima di jurnal akan menambah nilai Tugas Akhir.