KUNJUNGAN KERJA KASAU…

KUNJUNGAN KERJA KASAU KE ITD ADISUTJIPTO


Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA, beserta Ketum PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo melaksanakan Kunjungan Kerja ke Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto (ITD Adisutjipto), Jumat (7/7/23). Ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Kasau dalam rangka menghadiri Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana Akademi Angkatan Udara  TA. 2023 (AAU). Sesampainya di ITD Adisutjipto, Kasau dan Ketum PIA Ardhya Garini  beserta rombongan disambut oleh Rektor ITD Adisutjipto, Marsekal Pertama TNI. Dr. Ir. Arwin Datumaya Wahyudi Sumari, S.T., M.T., IPU, ASEAN Eng., ACPE., beserta Ny. Ika Arwin, S.T., M.T., Ph.D.

Kunjungan diawali dengan penyampaian ekspose oleh Rektor ITD Adisutjipto, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan sarana dan fasilitas Tridharma Perguruan Tinggi, berupa Laboratorium Nurtanio – CoEAI dan Masjid Al-Iftihtar. Di akhir kunjungan dilaksanakan peresmian Masjid Al-Iftihtar, yang ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Kasau. Dilanjutkan, pemberian cindera mata oleh Rektor ITD Adisutjpto berupa lukisan Kasau sebagai kenang – kenangan. Dalam sambutannya, Kasau mengapresiasi pencapaian-pencapaian yang diraih ITD Adisutjipto khususnya dalam dua dan tiga tahun terakhir ini. Disampaikan juga oleh Kasau, ITD Adisutjipto yang bernaung di bawah Yayasan Adi Upaya (YASAU) adalah suatu upaya untuk mencerdaskan keluarga besar TNI AU dan juga untuk mencerdaskan generasi mendatang untuk Indonesia Emas.