SEREMONIAL PENANDATANGANAN ANTARA ITD ADISUTJIPTO, BUMDES TIRTORAHAYU DAN BUMDES KARANGSEWU MENANDAI LANGKAH KONKRET MENUJU PENINGKATAN PRODUKTIVITAS PERTANIAN DENGAN TEKNOLOGI DIRGANTARA
- Admin ITDA
- /
- December 20, 2023 14:51
Pada hari Jumat (15/12/2023),
digelar Seremonial Penandatanganan Berita Acara Serah Terima dan Kerjasama
antara ITD Adisutjipto dengan Bumdes Binangun Tirta Arta Tirtorahayu dan Bumdes
Binangun Bedikari Karangsewu. Acara ini merupakan langkah konkret dalam
rangkaian kegiatan Program Pembinaan UMKM Berbasis Kemitraan yang menonjolkan
inovasi di sektor teknologi dirgantara. Seremoni yang dihadiri oleh Rektor ITD
Adisutjipto, Marsekal Pertama TNI Dr. Ir. Arwin Datumaya Wahyudi Sumari, S.T.,
M.T., IPU, ASEAN Eng., ACPE., APEC Eng., Warek III, Koorsahli Rektor beserta
pejabat terkait lainnya menjadi titik puncak dari upaya kerjasama antara ITD
Adisutjipto dan kedua Bumdes, menandai komitmen bersama untuk memajukan sektor
UMKM dengan memanfaatkan inovasi teknologi dirgantara.
Selain acara penandatanganan, kegiatan juga mencakup demo flight "SMART ADAPTIVE ROTOR UNMANNED AERIAL VEHICLE (SAR UAV) SPRAYER" yang dipresentasikan oleh tim ITD Adisutjipto. Tim ini tidak hanya terdiri dari profesional ITD Adisutjipto, tetapi juga melibatkan pemuda-pemuda berbakat dari Kalurahan Karangsewu dan Tirtorahayu yang sebelumnya telah mengikuti workshop terkait. Demo flight tersebut bertujuan untuk memperkenalkan teknologi SAR UAV SPRAYER, yang diharapkan dapat menjadi solusi inovatif untuk meningkatkan produktivitas pertanian. Penerapan teknologi ini diharapkan dapat membantu Bumdes Binangun Tirta Arta Tirtorahayu dan Bumdes Binangun Bedikari Karangsewu dalam mengelola pertanian dengan lebih efisien.
Harapannya, melalui sinergi antara ITD Adisutjipto dan Bumdes, teknologi SAR UAV SPRAYER dapat diterapkan secara optimal di wilayah Kalurahan Karangsewu dan Tirtorahayu. Dengan demikian, diharapkan hasil pertanian dapat meningkat, memberikan manfaat ekonomi yang lebih besar bagi masyarakat setempat, dan membuka peluang-peluang baru untuk pengembangan UMKM di sektor pertanian.