KELAS KEPEMIMPINAN : "KEPEMIMPINAN DALAM KRISIS : STRATEGI MENGHADAPI TANTANGAN TAK TERDUGA"
- Humas ITDA
- /
- February 16, 2024 16:06
Dalam rangka membekali mahasiswa dengan pemahaman yang mendalam tentang peran seorang pemimpin dalam menghadapi tantangan, baik dalam memimpin diri sendiri maupun organisasi, Badan Eksekutif Mahasiswa ITD Adisutjipto mengadakan Kelas Kepemimpinan dengan tema “Kepemimpinan Dalam Krisis : Strategi Menghadi Tantangan Tak Terduga”. Dilaksanakan di Aula Husein Sastranegara dengan diikuti peserta dari perwakilan pengurus BEM dan juga para ketua dan wakil ketua seluruh organisasi mahasiswa ITD Adisutjipto, kegiatan Kelas Kepemimpinan menghadirkan pemateri yaitu Marsekal Muda (Purn) Edy Sunarwondo dan Kolonel (Purn) Drs. Suyoko, M.Si.
Di tengah dinamika lingkungan sosial, ekonomi, dan politik, kemampuan untuk memimpin dengan efektif dalam kondisi krisis menjadi esensial bagi pembentukan pemimpin yang tangguh. Melalui pemahaman mendalam ini, diharapkan peserta dapat mengembangkan kompetensi kepemimpinan yang adaptif, dapat mengambil keputusan strategis secara cepat, dan memiliki keterampilan dalam mengelola risiko.
Link PMB :
www.pmb.itda.ac.id/
📍 Kompleks Kampus Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto, Karang Jambe, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55198
#ITDA #institutteknologidirgantaraadisutjipto #ITDAyogyakarta #ITDAportal #ITDAjogja #ITDAmahasiswa #ITDAdisutjipto #dirgantara #kampus #kampusindonesia #kuliah #kuliahjogja #kampusjogja #sekolahpenerbangan #penerbangan #pendidikanpenerbangan #sekolahaviasi #duniaaviasi #duniapenerbangan #aviasi #aviasiindonesia #dirgantara #aau #tniau